Ibu – oleh Riska Puspa Sari
Ibu…
Betapa berartinya kau dihidup ku…
Kau yang mengandung ku selama 9 bulan…
Kau membawa ku kemana saja kau pergi disaat aku berada didalam perut mu…
Setelah 9 bulan kau lakukan semua itu…
Kau lahirkan aku di dunia ini…
Kau berkorban nyawa hanya ingin melahirkan ku…
Betapa sungguh mulia hati mu ibu…
Betapa bahagianya kau melihat ku disaat kau sudah melahirkan ku…
Kau bersyukur dan meneteskan air mata bahagia disaat kau melihat ku hadir di dunia ini…
Setiap hari kau menggendong ku ,menjaga ku ,merawat ku ,menidurkan ku di setiap waktu dan memberi kan ku ASI di saat ku masih bayi…
Kini ku sudah dewasa kau masih sayang dan perhatian kepada ku…
Walaupun aku sering egois kepada mu…
Walaupun aku sering membentak mu dan mengeluarkan kata kata kasar yang tak pantas kau dengar dari mulutku…
Walaupun aku sering membuat mu sedih hingga kau meneteskan air mata…
Kau tetap saja sayang dan sabar terhadap ku ibu…
Maaf kan aku ibu…
Walaupun emas ,uang ,harta ,kekayaan yang ku punya ku berikan kepada mu hanya untuk membalas semua jasa jasa mu…
Namun semua itu tak berarti apa apa…
tak sebanding dengan besar nya kasih sayang mu kepada ku…
Tak sebanding dengan kesabaran mu dalam mejaga dan mendidik ku dari ku kecil hingga ku dewasa…
Maaf kan semua kesalahan ku ibu…
” I LOVE YOU IBU “
Tidak ada komentar:
Posting Komentar